1


LAPORAN PROGRAM KERJA

GREEN HOUSE, TAMAN dan TOGA


Kata Pengantar


Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan laporan program kerja ini tepat pada waktunya.

Dalam laporan ini kami membahas tentang “Konsep Green House, Taman, dan Toga” dengan pertimbangan materi tersebut merupakan bahan untuk lomba lingkungan sekolah sehat sehingga dapat membantu untuk lebih memahami dan mempelajari materi tentang Green House, Taman, dan Toga

Dalam pembuatan laporan ini, kami menyadari adanya berbagai kekurangan, baik dalam isi materi maupun penyusunan kalimat. Namun demikian, kami mengharapkan adanya kritik dan saran untuk penyempurnaan makalah ini.


                                                                                    Tim Penyusun


                                                                                    _______________


BAB 1
PENDAHULUAN
1.1  Pengertian
Green House SDN 4 Gemaharjo dibuat sebagai sarana perawatan tanaman yang sakit atau terkena hama, sehingga memerlukan perawatan khusus.
Selain itu, juga dimanfaatkan sebagai sarana pembibitan atau budidaya tanaman seperti pembibitan  tanaman cabai sebelum cabai siap untuk dipindah ke tempat lain, dan untuk meminimalisir kegagalan produksi, selain pembibitan cabai juga terdapat pembibitan tanaman lada.
Sedangkan taman di SDN 4 Gemaharjo salah satunya berfungsi untuk memperindang lingkungan sekolah.
Toga merupakan tanaman obat keluarga yang bisa dimanfaatkan untuk memberikan pertolongan  pertama pada orang yang mengalami gangguan kesehatan. Jenis toga antara lain jahe, kunyit, daun sirih, asam jawa, dan lain-lain.

1.2  Tujuan
Pokja Green House, Taman dan Toga bermaksud untuk mengadakan sebuah sosialisasi tentang  mewujudkan kebiasaan memanfaatkan Green House, Taman, dan tanaman toga dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan progam Sosialisasi Pemanfaatan Tanaman Toga, kami bertujuan untuk mengalihkan pandangan kita dalam penggunaan obat-obatan kimia sedikit demi sedikit mulai beralih kepada pemanfaatan tanaman toga. Tanaman toga dapat juga menyembuhkan berbagai penyakit ringan yang sering diderita oleh masyarakat di sekitar kita, diantaranya: batuk, pilek, diare, dan penyakit lainnya.

1.3  Jenis tanaman
Untuk jenis tanaman yang berada di dalam arena Green House adalah tanaman buah, sayur, dan bunga. Untuk buah seperti Markisa yang diolah menjadi minuman sehat dan dijual pada kantin SDN 4 Gemaharjo, selain itu juga terdapat buah strowberi. Untuk sayuran terdapat sayur sawi jepang, kangkung, bunga kol.
Dan untuk bunga selain terdapat pada Green House juga menyebar di area Taman sekolah seperti jenis bunga mawar, gelombang cinta, pucuk merah, cemara, cocor bebek dan lain sebagainya.
Sedangkan jenis toga yang dikembangkan di SDN 4 Gemaharjo terdapat Kumis kucing, Jahe, Asam Jawa, Daun Sirih, Adas, dan lain-lain



BAB II
RENCANA PROGRAM KERJA
Program kerja yang dirancang pokja green house, taman, dan toga SDN 4 Gemaharjo adalah :
NO
KEGIATAN
SASARAN
WAKTU
1.
Pengecekan tanaman
Anggota pokja
2 minggu sekali
2.
Sosialisasi Green House, Taman, dan Toga
Seluruh siswa-siswi kelas 1-6 (1 kader untuk mendampingi)
Setiap tahun ajaran baru
3.
Penyiraman rutin
Seluruh siswa-siswi kelas 1-6 (1 kader untuk mendampingi)
Setiap hari
4.
Pemupukan, yang diambilkan dari kompos yang dikelola oleh pokja sampah
Anggota pokja Green House dan pembina
Setiap 2 bulan sekali



BAB III
JADWAL PIKET POKJA GREEN HOUSE, TAMAN, dan TOGA
SDN 4 GEMAHARJO
TAHUN 2018-2019
NO
KELAS
HARI
PENDAMPING
1
I
SENIN
GURU OLAHRAGA/ PEMBINA UKS
2.
II
SELASA
GURU OLAHRAGA/ PEMBINA UKS
3.
III
RABU
GURU OLAHRAGA/ PEMBINA UKS
4.
IV
KAMIS
GURU OLAHRAGA/ PEMBINA UKS
5.
V
JUMAT
GURU OLAHRAGA/ PEMBINA UKS
6.
VI
SABTU
GURU OLAHRAGA/ PEMBINA UKS



BAB IV
PENUTUP
Demikianlah gambaran rencana program kerja ini kami susun, dengan harapan akan menjadi sebuah kegiatan yang dapat terealisasikan. Semoga rencana kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan tentu saja hasil  akhirnya akan mencapai tujuan yang telah ditentukan serta dapat memberikan manfaat bagi kita semua.


Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungannya. Apakah tulisan di atas bermanfaat ?? Silakan tinggalkan komentar dengan bahasa yang baik dan sopan. Komentar yang bersifat spam dan mengandung sara, mohon maaf akan kami hapus.

 
Top